Disable backdoor dan wifi modem bawaan telkomspeedy

Tutorial berikut merupakan tutorial untuk para pengguna ISP Telkom Indonesia terutama speedy, Pada dasarnya ISP speedy sendiri secara default memberikan modem gratis terhadap konsumen yang berlambangkan TELKOM INDONESIA pada barner bagian atas. Jika anda menggunakan modem tersebut maka alhasil modem yang anda pakai merupakan modem yang mempunya backdoor yang suatu saat atau kapan saja bisa digunakan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab untuk mengcloning mac address kita atau menggunakan dns dari koneksi kita. Nah berikut ini adalah cara bagaimana untuk menonaktifkan backdoor tersebut serta mendisable wifi default bawaan telkom.
Peralatan :

Putty Download disini
Pertama-tama buka software putty dan masukan alamat ip modem yang anda gunakan, secara default ip modem bawaan telkom adalah 192.168.1.1 atau 192.168.1.254 Masukan ip pada bagian hostname lalu pilih telnet setelah itu klik open.

Screenshot_6
Screenshot_1

Ketik password default modem telkom tersebut, Pada dasarnya default password modem bawaan telkom adalah sebagai berikut :

Id : admin
pass : admin

Id : support
pass : support

Id : support
pass : theworldinyourhand


Screenshot_2

Untuk menghilangkan multi usernya ketik sebagai berikut :
  • rt setbssidnum 1 ( Modem akan restart  tunggu sebentar setelah itu login kembali lalu ketik dibawah ini )
  • sys multiuser off
  • sys multiuser2remote 0
  • sys multiuser3remote 0
  • sys cwmp switch 0
Jika langkah diatas telah anda kerjakan selanjutnya adalah mendisable inteface yang tidak terpakai pada modem anda.
Screenshot_3
Pilih interface yang tidak terpakai, Deactivated lalu pilih delete. Lanjutkan untuk semua interface, Kecuali interface yang anda gunakan yaitu interface aktif.
Itulah sedikit tutorial untuk mendisable backdoor modem bawaan telkom yang secara default telah mengaktifkan SSID flashzone-seamles dan Speedy_Instan@wifi.id serta remote CWMP milik telkom. Semoga tutorial ini dapat membantu anda semua,
Title : Disable backdoor dan wifi modem bawaan telkomspeedy
Description : Tutorial berikut merupakan tutorial untuk para pengguna ISP Telkom Indonesia terutama speedy , Pada dasarnya ISP speedy sendiri secara ...

0 Response to "Disable backdoor dan wifi modem bawaan telkomspeedy"

Posting Komentar