Recover Password Root IPCop

Adakalanya kita lupa melakukan seting saat instalasi IPCop. Sebenarnya dengan waktu instalasi IPCop yang hanya 10 menit, lupa menginput password tidak masalah, tinggal reinstall IPCop-nya, toh tidak memakan waktu terlalu lama.

Kita juga dapat me-reset password IPCop via konsol.
Lakukan step sebagai berikut :

1. Booting IPCop dalam mode 'Single User'.
Untuk mendapatkan single user mode, tekan key pada saat tampulan GRUB awal IPCop.
2. Command line akan muncul,
3. Tekan space bar, lalu ketikkan single dan tekan enter
4. IPCop akan melakukan booting dan kita akan berada di command prompt
5. Login sebagai root
6. Ketik passwd
Anda akan diminta untuk memasukkan password root 2 kali.
7. lakukan reboot dengan mengetik /usr/local/bin/ipcoprebirth
8. Selesai, IPCop anda sudah bisa login dengan password baru

**Mohon masukannya jika ada yang kurang.
Title : Recover Password Root IPCop
Description : Adakalanya kita lupa melakukan seting saat instalasi IPCop. Sebenarnya dengan waktu instalasi IPCop yang hanya 10 menit, lupa menginput pa...

0 Response to "Recover Password Root IPCop"

Posting Komentar